Muricidae | |
---|---|
![]() |
|
Cangkang Chicoreus palmarosae | |
Klasifikasi ilmiah | |
Domain: | |
Kerajaan: | |
Filum: | |
Kelas: | |
Subkelas: | |
Ordo: | |
Famili: |
Muricidae
Rafinesque
, 1815
|
Subfamili | |
Lihat teks |
Muricidae , atau unam duri adalah suatu famili besar dalam taksonomi untuk siput laut dengan aneka ragam ukuran. Meliputi kira-kira 1.600 spesies hidup, hampir 10% dari seluruh Neogastropoda . Tambahan pula, ada 1.200 spesies yang sudah punah yang diketemukan fosilnya. [ 1 ] Terdiri dari banyak subfamilia, meskipun masih diperdebatkan mengenai pembagian subfamilia maupun definisi dari masing-masing genus. Banyak muricid mempunyai cangkang unik yang dianggap menarik bagi pengumpul cangkang kerang maupun arsitek interior.
Pemerian cangkang
Cangkang muricid mempunyai bentuk yang bervariasi luas, umumnya dengan rusuk ( spire ) yang agak naik dan bentuk yang kuat mengandung gigi-gigi spiral dan sering kali varix aksial (biasanya tiga atau lebih varices pada setiap ), juga sering kali memiliki duri-duri ( spine ), tabung-tabung ( tubercle ) atau bilah-bilah ( blade-like process ). tidak dijumpai dalam familia ini. Lubang ( aperture ) berbeda-beda bentuknya, dapat berbentuk oval ( ovate ) atau lebih kurang terkontraksi, dengan anterior ( ) yang terlihat jelas dan dapat berukuran panjang sekali. Bibir luar cangkang sering bergerigi di dalamnya, kadang kali dengan proses berbentuk gigi-gigi di tepinya. Bagian columella dapat halus sampai agak kasar. Bagian bersifat "corneous", tebalnya berbeda-beda, dengan nukleus dekat ujung anterior atau sekitar tengah-tengah dari batas luar.

Kebiasaan hidup
Kebanyakan spesies muricid adalah karnivora , predator aktif yang memakan gastropoda lain, bivalva , dan .
Muricid meletakkan telurnya dalam kapsul korneus pelindung yang ukuran atau bentuknya berbeda-beda menurut spesies. Dari kapsul ini anak-anaknya (kadang kala berbentuk larva planktonik) akan menetas dan merangkak ke luar.
Nilai sejarah
Sejumlah spesies dari genus-genus yang termasuk familia ini telah digunakan sejak zaman purbakala oleh orang-orang di sekitar Laut Tengah , kemungkinan orang Fenisia yang mula-mula melakukannya, untuk menghasilkan bahan pewarna yang mahal, terang dan stabil, yang dikenal sebagai "Ungu Imperial" atau Ungu Tyre , juga pewarna khusus untuk kebudayaan Yahudi, Tekelet dan Argaman .
Catatan fosil
Familia Muricidae pertama kali muncul dalam catatan fosil dalam era Aptian pada periode Cretaceous .
Subfamilia

Menurut buku "Taxonomy of the Gastropoda" (karya Bouchet & Rocroi, 2005) familia Muricidae terdiri dari sejumlah sub-familia berikut:
- Chenu, 1859 - synonym: Magilidae Thiele, 1925
- Kuroda, Habe & Oyama, 1971
- Tan, 2003
- , 1815
- Radwin & d'Attilio, 1971
- Cossmann, 1903
- Gray, 1853 - synonym: Thaididae Jousseaume, 1888
- d'Attilio & Hertz, 1988
- Cossmann, 1903
- Cossmann, 1903
Referensi
- ^ Merle et al. 2011
Pustaka tambahan
- Houart, R. (1994). Illustrated Catalogue of Recent Species of Muricidae named since 1971 . 181 pp. [incl. 28 pls.], Verlag Christa Hemmen, Wiesbaden. ISBN 3-925919-19-8 .
- Merle, D., Garrigues, B. & Pointier, J.-P. (2011). Fossil and Recent Muricidae of the World, Part Muricinae . 648 pp., 182 colour plates, ConchBooks, Hackenheim. ISBN 978-3-939767-32-9 .
- Poutiers, J. M. (1998). Gastropods in: FAO Species Identification Guide for Fishery Purposes: The living marine resources of the Western Central Pacific Volume 1. Seaweeds, corals, bivalves and gastropods. Rome: FAO. page 553.
- Rosenberg, Gary (1992) The Encyclopedia of Seashells . New York: Dorset Press.
- Vaught, K.C. (1989) A Classification of the Living Mollusca . American Malacologists, Inc., Melbourne, Florida.